Saturday, 20 November 2010

7 Seleb yang Eksis Berkat Internet


Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menjadi seleb. Salah satu cara yang mudah adalah dengan mengunduh video baik di YouTube ataupun MySpace. Kalau di Indonesia sih contohnya Shinta & Jojo atau Gabriel & Audrey. Banyak banget loh seleb holywood yang terkenal gara-gara mereka mengunduh video diri mereka baik di YouTube maupun MySpace. Ini dia nih beberapa seleb yang eksis berkat internet . .
1.     Justin Bieber
Siapa sih yang ga kenal Justin Bieber? Cowok cute satu ini tuh bisa terkenal seperti sekarang berkat videonya di YouTube. Yaa manajernya saat ini Scooter Braun, lihat bakat Justin setelah ia nonton video Justin di YouTube. Kemudian ia mempertemukan Justin dengan Usher dan Justin Timberlake. Mereka berdua berminat mengontrak Justin. Tapi setelah bernegosiaasi akhirnya Usher lah yang mendapat kontrak.


2.    Sean Kingston
Berbeda dengan Justin Bieber, Sean Kingston ditemukan di halaman profil MySpace miliknya. Lalu ia dikontrak oleh Beluga Height Records tahun 2007. Single “Beautiful Girls” miliknya langsung sukses.



3.     Colbie Caillat
Profil Colbie di MySpace sangat populer. Dialah penyanyi pertama yang kayanya masuk posisi pertama tangga lagu selama 4 bulan kendati belum pernah rekaman. Album debutnya keluar tahun 2007 dan sukses besar





4.    Kate Vougele
Kate adalah salah satu gelombang pertama penyanyi yang dikontrak MySpace Records. Dia juga menjajal seni akting dan ikut main di serial One Tree Hill sebagai Mia Catalano






5.    Marie Digby
Sama seperti Justin Bieber, Marie pun eksis berkat video yang ia unduh di YouTube. Cewek cantik ini mengunduh videonya yang sedang menyanyikan lagu “Umbrella” milik Rihanna dengan memainkan gitar akustik. Dia dikontrak Hollywood Records tapi dengan promosi minim. Marie lantas beraksi di MySpace dan videonya sudah diunduh lebih dari 85 juta kali. Wow !!



6.    Soulja Boy
Soulja bikin akun di MySpace, YouTube. Dan SoundClick demi mempromosikan single “Crank That”. Hasilnya ia dikontrak Interscope Records pada Juni 2007. Dia bahkan menerima nominasi Grammy Awards untuk “Crank That” loh.



7.    Esmee Denters

Setelah mengunduh videonya menyanyikan lagu Justin Timberlake, Natasha Bedingfield, dan banyak lagi. Lantas ia dikontrak label milik Justin Timberlake, Tennman Records. Ia menjadi penyanyi pertama yang yang dikontrak label tersebut.

No comments:

Post a Comment